Jenis-jenis Sumber Daya Alam by Sumayasa Blogspot

Jenis-jenis Sumber Daya Alam by Sumayasa Blogspot


Chanel Youtube >>> KLIK Sumayasa Dum Edukasi

***SUMBER DAYA ALAM***
Sumber daya alam merupakan semua kekayaan alam, baik berupa benda mati maupun benda hidup, yang dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Misalnya: Tumbuh-tumbuhan, Hewan, Tanah, Air, Udara, dan Bahan Tambang.

***JENIS-JENIS SUMBER DAYA ALAM***
Berdasarkan jenisnya sumber daya alam dapat dibedakan menjadi dua, yaitu:
1. Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbarui
Sumber Daya Alam yang dapat diperbarui merupakan sumber daya alam yang tidak dapat habis meskipun digunakan secara terus-menerus. Karena bagian yang telah dipakai dapat diperbarui, diganti dengan yang baru atau dipulihkan. Contoh Sumber Daya Alam yang dapat diperbarui yaitu: hewan, tumbuh-tumbuhan, air, udara, tanah, dan cahaya matahari. Hewan dan tumbuhan merupakan sumber daya alam yang dapat diperbarui karena dapat berkembang biak atau dibudidayakan. Air termasuk sumber daya alam yang dapat diperbarui karena, air di bumi selalu ada. Hal ini karena air di bumi mengalami pembaruan melalui daur air (siklus air). Air di permukaan bumi akan menguap menjadi awan dan jatuh kembali ke permukaan bumi dalam bentuk hujan.

2. Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbarui
Sumber Daya Alam yang tidak dapat diperbarui merupakan sumber daya alam yang akan habis jika digunakan secara terus-menerus. Karena bagian yang telah dipakai tidak dapat diperbarui, atau tidak dapat dipulihkan kembali. Contoh Sumber Daya Alam yang tidak dapat diperbarui yaitu:bahan tambang minyak bumi, batu bara, gas alam, emas, perak, bauksit, belerang, berbagai jenis batuan dan logam. Minyak bumi merupakan salah satu sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui yang saat ini paling banyak digunakan di bumi. Minyak bumi terbentuk dari penguraian sisa tumbuhan dan hewan laut yang tertimbun dan mendapat tekanan serta panas bumi selama jutaan tahun.
Hasil penguraian dalam bentuk cair membentuk minyak bumi, sedangkan yang berbentuk gas akan membentuk gas alam.

***PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM***
Manusia memanfaatkan sumber daya alam yang ada disekitarnya untuk memenuhi kebutuhan hidup, misalnya:
1.    Sumber Daya Alam Air
Air sangat besar manfaatnya bagi manusia misalnya: untuk mandi, untuk minum, untuk memasak, untuk mencuci, untuk mengairi sawah, pembangkit listrik, dan juga zat unsur hara tumbuh-tumbuhan.
2.    Sumber Daya Alam Tanah
Tanah sangat besar manfaatnya bagi manusia misalnya: untuk membangun tempat tinggal, tempat menanam tumbuhan, bahan kerajinan, bahan pembuatan genteng dan bata.
3.    Sumber Daya Alam Logam
Logam dapat digunakan untuk membuat peralatan sehari-hari bagi manusia misalnya: panci, sendok, pisau, paku, dan atap seng.
4.    Sumber Daya Alam Udara
Udara sangat besar manfaatnya bagi manusia misalnya: untuk bernafas, pembangkit listrik, bermain layang-layang, dan memompa ban.
5.    Sumber Daya Alam Tumbuhan dan Hewan
Tumbuhan dan Hewan sangat besar manfaatnya bagi manusia misalnya: sumber makanan, bahan obat-obatan, bahan bangunan, sapi untuk membajak, dan bahan pakaian.

Terimakasih telah berkunjung di Blog kami dan membaca artikel ini. Semoga bermanfaat. Jangan lupa Kunjungi Video pembelajaran ini Klik: Jenis-jenis Sumber Daya Alam (Silahkan diakses). Setiap Follow, Subscribe, Like, dan Share Sangat Memotovasi saya untuk terus berkarya...  Sampai jumpa.!!!

No comments:

SOAL PENILAIAN HARIAN: KELAS 6 TEMA 9 SUBTEMA 3

 SOAL PENILAIAN HARIAN: KELAS 6 TEMA 9 SUBTEMA 3 Memuat… Waktu Pengerjaan: 20:00 menit!