Makalah Pemanfaatan Peta Buta Sebagai Media Dalam Pembelajaran IPS // Perkuliahan PGSD

Makalah  Pemanfaatan Peta Buta Sebagai Media Dalam Pembelajaran IPS // Perkuliahan PGSD

2.3 Sejarah Peta Buta
Banyak siswa mengalami kesulitan belajar dan me-“memorize” letak, wilayah, kenampakan alam/buatan, ibu-kota/kota, batas-batas negara dll. pada peta. Menghafal dalam bentuk deretan tulisan pada buku pegangan siswa, tidak membantu “mendaratkan” pemahaman siswa pada pengetahuannya mengenai mapping. Atlas, Globe, Peta topic tertentu memang membantu, namun untuk membantu menguatkan memory siswa atas fakta-fakta yang berkenaan dengan peta tetap harus dibantu dengan peta buta.

Peta buta adalah sebuah peta gambar dunia, negara atau wilayah tertentu yang tidak disertai dengan tulisan keterangan nama-nama daerahnya. Anak-anak sekolah biasanya mempelajari peta buta pada pelajaran ilmu pengetahuan sosial (ips) atau geografi. Selain peta buta, para siswa siswi sekolah pun dibekali dengan pelajaran tentang peta umum seperti cara membaca peta yang benar, cara membuat peta yang baik, arah mata angin, dan lain-lain.

2.4 Unsur-unsur Yang Terdapat Pada Peta Buta
Seperti halnya dengan peta lain, peta buta juga memiliki beberapa unsur syarat yaitu:
1)conform, yaitu bentuk dari sebuah peta yang digambar serta harus seban memiliki berapa unsur syarat gun dengan keadaan asli atau sebenarnya di wilayah asal atau di lapangan.
2)Equidistance, yaitu jarak di peta jika dikalikan dengan skala yang telah di tentukan sesuai dengan jarak di lapangan.
3)Equivalent, yaitu daerah atau bidang yang digambar di peta setalah dihitung dengan skalanya, akan sama dengan keadaan yang ada di lapangan.

2.5Manfaat Mempelajari Pelajaran Peta Buta
Beberapa Manfaat Mempelajari Pelajaran Peta Buta di Sekolah :
1)Melatih daya ingat anak-anak dari melihat suatu bentuk gambar
2)Mengatahui letak kota-kota di indonesia sehingga tahu jika mau ke suatu kota harus lewat kota apa saja
3)Bisa menyadari betapa pentingnya kemampuan membaca peta dalam mencari keberadaan suatu tempat
4)Mengetahui hal apa saja yang menarik, khas, atau yang penting untuk diketahui dari suatu tempat
5)Memahami betapa luasnya wilayah negara kita dan juga dunia

2.6 Pemanfaatan Peta Buta Sebagai Media Dalam Pembelajaran IPS
Pemanfaatan peta buta sebagai media dalam pembelajaran IPS dapat memiliputi materi pengenalan umum daerah-daerah yang ada di Indonesia. Pada mulanya siswa diajak untuk melihat wilayah Indonesia dalam atlas masing-masing, setelah itu media yang di gunakan siswa adalah buku IPS SD tentang pengenalan wilayah Indonesia. kemudian guru mengeluarkan peta buta sebagai media belajar yang utama dalam proses pembelajaran ini.
Siswa akan di ajak berinteraksi tentang apa yang akan ditunjukkan oleh guru saat itu dan siswa akan di ajak untuk mengingat letak wilayah-wilayah Indonesia dalam peta, setelah suatu wilayah di jawab maka, guru akan menerangkan profil umum yang terdapat dalam wilayah tersebut. Penjelasan yang akan dibahas oleh guru adalah tentang keadaan goegrafis, SDA, jumlah propinsi, dan ibu kotanya

Terimakasih telah berkunjung di Blog kami dan membaca artikel ini. Semoga bermanfaat. Setiap Follow, Subscribe, Like, dan Share Sangat Memotovasi saya untuk terus berkarya...  Sampai jumpa lagi di artikel berikutnya.!!! 


Chanel Youtube >>> Sumayasa Dum Edukasi 

No comments:

SOAL PENILAIAN HARIAN: KELAS 6 TEMA 9 SUBTEMA 3

 SOAL PENILAIAN HARIAN: KELAS 6 TEMA 9 SUBTEMA 3 Memuat… Waktu Pengerjaan: 20:00 menit!